Ibu Hj Mufidah Yusuf Kalla Kunjungi Pelaksanaan Program Pengendalian Kanker & TBC di Kabupaten Badung, RSUD Mangusada berikan Sosialisasi Kanker Serviks, Kanker Payudara dan TBC

Kesehatan adalah salah satu unsur penting bahkan sangat strategis dalam pembangunan masyarakat. Deteksi dini terhadap semua jenis penyakit sangat amat ditekankan dalam hal ini. Pencegahan melalui Pola Hidup Sehat juga turut serta pentingnya dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

 

Di Kabupaten Badung, Program Pengendalian Kanker dan TBC merupakan program unggulan di bidang kesehatan. Program ini sangat menyentuh masyarakat dalam halnya melakukan deteksi dini terhadap penyakit kanker maupun TBC. Beberapa kegiatan rutin dari program ini meliputi vaksinasi kanker serviks pada seluruh anak dan remaja putri se-Kabupaten Badung, Layanan Pemeriksaan Payudara Keliling, Pemeriksaan IVA, Penyuluhan & Skrining terhadap pencegahan dari bahaya penyakit TBC, Menjalin kerjasama dengan pihak terkait penemuan dan pengobatan pasien TBC serta pendampingan pengobatan pasien TBC secara tuntas.

 

Ibu Negara Indonesia, Hj. Mufidah Yusuf Kalla beserta rombongan, Selasa (3/4) mengunjungi UPT Kesmas Petang II, Pelaga, Petang untuk melihat program Pengendalian Kanker dan TBC yang pada hari itu kegiatan berfokus pada Deteksi dini kanker serviks dan payudara dengan jumlah peserta kurang lebih 500 orang. Rombongan Ibu Hj. Mufidah Yusuf Kalla disambut oleh Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta, S.Sos beserta Wakil Bupati Badung Drs. I Ketut Suiasa, SH, Ketua DPRD Badung Putu Parwata, Kadis Kesehatan dr. I Gede Putra Suteja, M.Kes, Direktur RSUD Mangusada dr. I Nyoman Gunarta, MPH dan pimpinan OPD lainnya.

 

Setibanya di lokasi, Ibu Mufidah Yusuf Kalla langsung menyapa masyarakat yang tengah mengikuti Sosialisasi Deteksi Dini Kanker Serviks dan Payudara serta Pemberantasan TBC di halaman UPT Kesmas Petang II. Pada sambutannya, Ibu Mufidah Yusuf Kalla menyampaikan permohonan maaf karena Ibu Hj. Iriana Joko Widodo yang tidak bisa hadir, dan menyampaikan pesan beliau kepada masyarakat Petang, agar selalu memperhatikan kesehatan, meningkatkan kesadaran supaya lebih waspada deteksi dini agar terhindar dari kanker serviks, kanker payudara dan TBC. Selanjutnya, Ibu Mufidah Yusuf Kalla beserta rombongan melihat layanan pemeriksaan IVA dan diakhiri dengan penyerahan bantuan kepada pasien kanker serviks dan penyandang disabilitas.

 

Pada kegiatan ini, RSUD Kabupaten Badung Mangusada juga turut mendukung kegiatan ini dengan memberikan Talkshow kesehatan dengan Tema Deteksi dini Kanker Serviks dan Payudara serta pemberantasan TBC, yang dibawakan oleh dr. I.A. Chandranita Manuaba, Sp.OG (K) bersama dr. I Wayan Muliana, Membuka Layanan ICU Mini, serta Membuka Layanan Konsultasi dari POGI (Persatuan Obstetri Gynekologi Indonesia).

 

Semoga dengan diadakannya kegiatan ini, dapat memberikan motivasi kepada masyarakat agar senantiasa membiasakan diri untuk melakukan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat serta selalu melakukan Deteksi dini pada semua jenis penyakit. (ar/ds/jp)