Berbagi Informasi Terkait Bahaya Kanker dan Tumor, Yayasan Penyuluhan Kanker Indonesia Adakan Sosialisasi di RSUD Mangusada
Yayasan Penyuluhan Kanker Indonesia (YPKI) mengadakan penyuluhan dan sosialisasi terkait penyakit kanker dan tumor di RSUD Kabupaten Badung Mangusada pada hari ini Jumat, 02 Maret 2018. Topik tersebut dibawakan oleh 2 orang penyuluh dari YPKI yakni Ni Kadek Wahyuni dan Faizatul Afriani.
Dalam pemaparannya, disebutkan bahwa jumlah penderita kanker di Indonesia terjadi peningkatan dan berdasarkan data dari berbagai rumah sakit menunjukkan bahwa pasien yang datang berobat rata-rata sudah mencapai stadium lanjut. Hal ini diakibatkan oleh minimnya informasi yang diterima oleh masyarakat. Berdasarkan data dari Yayasan Kanker Indonesia, pengidap kanker di Indonesia Tahun 2017 sebanyak 21,7 juta jiwa. Terjadi peningkatan sebanyak 3,9 persen jika dibandingkan jumlah pengidap kanker tahun 2016 sebanyak 17, 8 juta jiwa.
Pada kesempatan tersebut, para penyuluh juga membagikan informasi tentang tumbuhan dan buah yang mengandung zat anti kanker yang bagus untuk dikonsumsi, seperti tumbuhan temu putih, karena kandungan temu putih dipercaya dapat membantu, mencegah dan mengobati kanker dan tumor. Kandungan kimia temu putih antara lain cineole, camphane, zingeberene, borneol, camphor, curcumin, resin, curcumol dan curdione yang berkhasiat anti kanker. Tidak hanya itu, buah-buahan yang bagus dikonsumsi yang mengandung zat anti kanker adalah buah sirsak.
Sosialisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya kanker dan tumor ini, dibuka oleh dr. A.A. Mas Wiryati, Sp.A (Ketua Komite Medik) dengan moderator dr. I Wayan Muliana di Ruang Pertemuan Kriya Usada dengan peserta sebanyak 33 orang. (gm/ds/jp)