Karya Mamungkah, Melaspas, dan Mendem Pedagingan Pura Mahosadha

Bertepatan dengan Purnama Sasih Kalima yang jatuh pada Anggara Wage Ugu (27/10) Pura Mahosadha, yang berlokasi di areal lingkungan RSUD Badung Mangusada, mengadakan Karya Mamungkah, Melaspas, dan Mendem Pedagingan serta Mecaru Panca Rupa dan Rsi Gana.Karya dipuput oleh Ida Pedanda dari Griya Sidemen, Gulingan, Mengwi dan Ida Pedanda dari Griya Yang Batu, Denpasar.

Ida Pedanda dari Griya Sidemen, Gulingan, Mengwi memuput Caru Panca Rupa di Madya Mandala sedangkan Ida Pedanda dari Griya Yang Batu, Denpasar memuput Karya Mamungkah, Melaspas, dan Mendem Pedagingan serta Caru Rsi Gana di Utama Mandala dan sekaligus mempimpin persembahyangan bersama umat di RSUD Kab. Badung Mangusada. Direktur RSUD Kab. Badung Mangusada,  dr. Agus Bintang Suryadhi, M.Kes, beserta seluruh staf pegawai dan jajaran pejabat struktural turut serta melaksanakan prosesi Karya Mamungkah, Melaspas, dan Mendem Pedagingan tersebut. Turut hadir dalam karya tersebut adalah Mantan Bupati Badung, Anak Agung Gde Agung, Wakil Ketua DPRD Badung I Made Sunarta, dan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Badung, dr. Gede Putra Suteja, M.Kes. (ad/ah/ep)