Menyemarakkan HUT RSUD ke-13 Kabupaten Badung Mangusada Mengadakan Seminar Penatalaksanaan Kegawat Daruratan pada Diabetes Mellitus
Semarak kegiatan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-13, RSUD Kabupaten Badung Mangusada mengadakan seminar kesehatan bertemakan “Penatalaksanaan Kegawat Daruratan pada Diabetes Mellitus” pada hari Kamis (3/9) bertempat di Ruang Pertemuan Kriya Usada RSUD Kabupaten Badung Mangusada. Acara seminar yang dibuka secara resmi oleh Direktur RSUD Kabupaten Badung Mangusada, dr. Agus Bintang Suryadhi, M.Kes, mengundang 3 (tiga) orang narasumber sebagai pembicara yaitu dr. I.B Usada, Sp.PD, dr. I.B. Agung Widiaryana, Sp.OG, dan DR. Dr. I Wayan Bikin Suryawan, Sp.A (K) dengan dr. Ni Gusti Ayu Arini Junita P.K, Sp.PD sebagai moderatornya.
Direktur dalam sambutannya menyampaikan bahwa seminar kesehatan yang diadakan kali ini selain untuk menyemarakkan ulang tahun rumah sakit juga sebagai ajang untuk memberikan informasi dan pengetahuan tambahan kepada para peserta.
Dalam seminar tersebut diberikan materi yang berisi tentang Drug Induced Hiperglycemia, Manajemen Ketodasidosis Diabetika Pada Anak, dan Tata laksana Diabetes Gestasional. Pemberian materi tersebut diharapkan mampu memberikan panduan dalam penanganan kegawat daruratan pada pasien Diabetes Mellitus. (ad/gm/ep)