Tim MERU RSUD Mangusada Ikuti Latihan Penanggulangan Teroris
Guna meningkatkan kemampuan dalam menghadapi bencana dan teroris, Tim MERU RSUD Mangusada mengikuti Latihan Penanggulangan Terorisme yang diadakan oleh Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) RI hari ini Kamis (17/3) di Lapangan Puputan Margarana, Renon, Denpasar. Acara yang dihadiri oleh Gubernur Bali Made Mangku Pastika ini diawali dengan pembacaan sambutan Kepala BNPT RI yang dibacakan oleh Sestama BNPT Mayjen TNI R. Gautama Wiranegara, SE. Dalam sambutannya, Kepala BNPT mengatakan bahwa maksud dan tujuan latihan penanggulangan teroris ini diadakan untuk meningkatkan wawasan dan kemampuan serta meningkatkan kesiapsiagaan para Personil Polri dan TNI serta Instansi terkait terhadap serangan teroris yang sudah semakin canggih terutama dalam penggunaan zat-zat kimia dan bahan radioaktif.
Latihan penanggulangan terorisme yang menggunakan unsur KBRN ini diikuti sebanyak 200 orang personil yang terdiri dari unsur Polri dan TNI, Labfor Cab. Bali serta Instansi terkait seperti BPBD seluruh Bali, RSUD Mangusada, RSUP Sanglah dan Dinas Kesehatan Denpasar dan Badung. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 16 Maret 2016 – 23 Maret 2016.
Semoga dengan mengikuti pelatihan ini, Tim MERU RSUD Mangusada memiliki wawasan yang luas dan kemampuan yang lebih baik untuk turut serta dalam proses penanggulangan terorisme maupun bencana. (gm/gm/ep)