Webinar Seri 7 : Obesitas Haruskah Galau?

Sahabat Mangusada...
Hari ini, Selasa 30 Maret 2021 telah dilaksanakan Webinar Seri-7 RSD Mangusada dengan Tema "Obesitas Haruskah Galau?".

Peserta yang mendaftar kali ini mencapai lebih dari 1000 orang, 300 peserta mengikuti melalui aplikasi Zoom Cloud Meeting sementara sisanya live streaming melalui Youtube Channel Mangusada.

Webinar seri-7 kali ini menghadirkan 3 narasumber yaitu dr.A.A.Ari Agung Kayika Silayukti, Sp.KK dengan tema "Gangguan Kulit pada Obesitas", dr. Sahat Hamonangan H, M.Biomed, Sp.KJ dengan tema "Mengatasi Depresi pada Obesitas" dan dr. I Wayan Agus Murcahya, Sp.B-KBD dengan tema "Aspek Pembedahan pada Pasien Obesitas". Sementara itu, dr. I Made Wira Kusuma, S.Ked didaulat sebagai moderator.

Melalui webinar ini, diharapkan dapat memberikan solusi praktis untuk mengakhiri krisis obesitas global, peserta mendapatkan informasi dan memahami tentang gangguan kulit pada obesitas, cara mengatasi depresi pada obesitas dan bagaimana aspek pembedahan pada pasien dengan obesitas.
(la/ds/sj/pw)